
Sambutan Ka. Prodi Pendidikan Profesi Bidan
Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh
Shalom
Salam Sejahtera
Ohm Swastiasthu
Namo budaye Salam kebajikan
Selamat Datang di Website Resmi Program Studi Pendidikan Profesi Bidan UNIMMAN.
Puji Syukur kita panjatkan atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat, hidayah dan karunianya ke pada kita sehingga kita bisa menjalankan aktivitas dengan baik, sehat dan sesuai denga apa yang menjadi kehendakNya. Shalawat dan salam juga selalu dipanjatkan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW beserta keluarga besar beliau.
Alhamdullillah, dengan bangga saya sampaikan bahwa Program Studi Pendidikan Profesi Bidan UNIMMAN merupakan program studi pertama yang ada di Sulawesi Utara terkhusus di Kota Manado. Program studi ini terdiri dari Tahap Sarjana dengan gelar Sarjana Kebidanan (S.Keb) dan Tahap Profesi Bidan dengan Gelar (Bd.)
Prodi Pendidikan Profesi Bidan menerapkan Kurikukum Perguruan Tinggi yang disusun berdasarkan Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia dan menerapkan Kurikulum inti Pendidikan Profesi bidan dari AIPKIND. Beban studi yang akan ditempuh sebanyak 144 sks untuk program sarjana kebidanan dan 36 sks untuk program profesi kebidanan.
Adapun profil lulusan yang dikembangkan oleh Prodi Pendidikan Profesi Bidan yaitu care provider, communicator, community leaders, decision maker, dan manager. Sehingga diharapkan dapat menghasilkan bidan professional pilihan yang unggul dalam Kegawatdaruratan Maternal Neonatal berdasarkan Evidence Based Kebidanan dan Berkarakter Keimanan serta Ketakwaan pada Tahun 2030. Serta mampu bersaing baik secara nasional maupun international.
Selamat berkarya, semoga Allah SWT selalu memberikan keberkahan dan kebaikan kepada kita. Amiinn.
Wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

Nama Program Studi | : | Program Studi Profesi Bidan |
Alamat Program Studi | : | Kampus Terpadu UNIMMAN Jalan Raya Pangiang Lingkungan III Kelurahan Pandu Kecamatan Bunaken Kota Manado Provinsi Sulawesi Utara |
No. Telepon/Wa | : | 085776023328 |
: | profesibidan@unimman.ac.id | |
Website | : | http://profesibidan.unimman.ac.id |
Status Program Studi | : | Berbadan Hukum |
Nomor dan Tanggal SK Pendirian | : | Surat Keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 965/M/2020 Tanggal 26 Oktober 2020 |